Wednesday, October 15, 2008

CS Starone Tidak Lebih Dari Robot Penyampai Pesan

image

Starone, salah satu produk PT. INDOSAT Tbk, memiliki CS yang tidak lebih dari sekedar robot penyampai pesan. Oh sedihnya, manusia kok seperti robot. Apa sih permasalahannya, sehingga saya bisa berpendapat bahwa CS Starone tidak lebih dari sekedar robot?

Sebelumnya, perlu diketahui, bahwa “answering machine” tersebut berlokasi di Jakarta Pusat, Jl. Merdeka 20, dengan nomor telepon yang bisa dihubungi 021-54388888.

Ketika suatu hari (hari ini), bangun tidur, tiba-tiba telepon saya selalu menjawab

Maaf, anda tidak dapat melakukan panggilan, saat ini, anda hanya dapat menerima panggilan”.

Syukur kepada Allah bila memang seperti itu. Parahnya, sudah tidak dapat menelepon, juga tidak bisa ditelepon. Luar biasa, inilah prestasi Starone yang sudah menemani saya 5 tahun lebih !

Technical Error Free
Tiga buah complaint telah saya lantunkan lewat nomor starone lain, atas Parahnya kerusakan pada kartu starone saya. INGAT, DALAM PENULISAN ARTIKEL INI, TIDAK ADA KERUSAKAN HANDPHONE, TIDAK ADA KEKURANGAN SIGNAL, TIDAK ADA KEKURANGAN PULSA, TIDAK ADA MASA TENGGANG. Bahkan !!! Saya termasuk pelanggan yang rajin ngorbit BULANAN dengan harga Rp. 25.000 per bulan. Jadi harap diketahui, saya seorang yang tahu akan kondisi HP, tidak ada kesalahan teknis dari pihak saya, dan juga tidak ada yang namanya HP rusak. Karena pada tanggal 15 Oktober 2008, 00:30, saya telah menelepon 111 untuk menanyakan tarif SMS. Wow !!!

Singkat kata, complaint Telah saya lakukan sendiri pada saudara ANGIE pada pukul 13:10an dan saudara SAMSUL pada pukul 18:30an. Anehnya, saudara Samsul mengatakan tidak tahu bahwa saya telah komplain sebelumnya. Luar biasa saudara.

TIDAK SEPERTI TELKOM
Ya jelas, Indosat memang rival utama Telkom. Setiap komplain saya di Telkom, akan mendapatkan sebuah nomor ticket support. Anehnya, pada INDOSAT, yang katanya perusahaan terbuka, sama sekali tidak mau memberikan nomor support ticket mereka. Jadinya setiap kali saya telepon, saya SAMA SEKALI TIDAK MERASA BERBEDA BERBICARA DENGAN SEBUAH ROBOT, singkat kata “ANSWERING MACHINE” ataupun “VOICE FORWARDER” ataupun “SPEECH TO TEXT”, karena CS Starone 111 hanyalah memforward complaint saya ke department technical support.

KOMPENSASI
Tidak ada kompensasi, begitulah kata ANGIE dan SAMSUL, CS Starone, meskipun Ngorbit Bulanan telah saya aktifkan. Artinya? Saya rugi Rp. 800 per hari, disertai kerugian kepercayaan, yang tidak akan bisa dibayar oleh INDOSAT.

KESIMPULAN
Simpulkan saja sendiri :) Apabila anda membaca semua tulisan saya, kesimpulan tidak perlu saya tulis :)

BUKTI
Anda berkepentingan dengan percakapan yang telah saya lakukan terhadap saudara SAMSUL? Mengira saya mencemarkan nama baik Starone? Bukti suara telah saya simpan, dan dapat diminta bagi anda yang berkepentingan dengan urusan saya dengan Indosat.

PS
Sampai dengan detik ini, nomor saya masih tidak dapat dihubungi siapapun, apalagi menghubungi 111 dan 555…

SOLUSI
3 kali 24 jam. WAHHHHHHHH…. itu bersalin, ketiduran atau apa? Setidaknya berilah sebuah alasan jelas dan teknikal. Masa hanya berkata “Akan kami proses dalam waktu 3 kali 24 jam”. Benar-benar jawaban terbusuk yang pernah saya terima dalam sepak terjang pertelekomunikasian Indonesia.


Memberikan alasan masuk akal tidak bisa, malah meminta waktu 3 kali 24 jam. Diinformasikan pada CS, bahwa tim teknisi akan menghubungi saya. Nyatanya, sudah 14 jam berlalu, tidak ada perbaikan.

Dalam Hati : Starone Memang Parah !!! Jagoan ngomong… persis kayak iklannya. Ampun dah, besok beli Flexi dulu.

PESAN
Peter Seah Lim Huat, inikah perusahaan anda…? (Jika anda memang masih Presiden Komisaris PT. Indosat Tbk, bacalah ini)

UPDATE
Hari ini, tertanggal 15 Oktober 2008, seorang CS INDOSAT, dihubungi dan telah menerima komplain keempat untuk hari ini. Saudara Damar, menyatakan bahwa, pihak PT. Indosat Tbk, tidak dapat memberikan bukti tertulis ataupun print out support ticket tidak dapat diminta atau tidak bisa diminta SAMA SEKALI.

SUPPORT TICKET
Support ticket yang telah dibuat sejak pukul 13:00an, sampai sekarang belum ada balasan dari team techical support.

NEW !!! TANGGAPAN INDOSAT
Kamis, 16 Oktober 2008, seorang ACCOUNT MAINTENANCE officer Indosat menelepon saya 10 menit sebelum BEI dibuka. Tahukah anda, selain permintaan maaf yang cukup banyak, ternyata apa yang terjadi pada nomor saya adalah “DIBLOKIR”. Mengapa bisa? Pak Trisekti menelepon saya, dengan alasan bahwa nomor saya diblokir pada pukul 00:54 pada tanggal 15 Oktober 2008.

Lucu bukan? Siapa yang bisa memblokir nomor saya? Trisekti menjelaskan bahwa itu adalah “HOLE” pada Starone, bahwa masih ada orang-orang yang masih memiliki Username dan Password yang berhubungan dengan account management, MESKIPUN oknum tersebut sudah 1 tahun tidak berhubungan dengan Starone.

Bagaimanapun, kerugian yang saya terima tidak cukup dengan maaf, tapi apa harus dikata, memaafkan itu besar pahalanya. Apabila ada yang tidak percaya dengan berita ini, dan menganggap artikel di situs ini adalah HOAX !!! Silahkan telepon ke 031-5455001, dengan bagian account maintenance. Boleh dikonfirmasi, bahkan niatan saya untuk mempublikasikan di media massa saya urungkan, mengingat kesopanan dan kerendahan hati pak Trisekti.

CS Starone memang tidak berbeda dengan Message Forwarder, atau Repeater, atau apapun anda sebut. Bila anda memiliki masalah serupa, bisa menghubungi nomor telepon Indosat tadi. Starone, semoga bukan “Jagoan Bikin Marah” :)

No comments:

Post a Comment