Perlu diketahui bahwa setiap hal sensitif atau (terutama) berkaitan dengan keuangan janganlah cepat mengambil keputusan apabila anda membacanya dari sebuah website. Perhatikan gambar di bawah ini baik-baik.
Apakah anda berpikir bahwa www.investasimandiri.com adalah anak cabang, ataukah salah satu produk dari Bank Mandiri Tbk? TIDAK !!!!!!
Saya pun sendiri sempat tertipu dengan "tampilan", terutama logo pita emas tersebut. Setelah saya sangat curiga, ternyata saya temukan keterangan seperti di bawah ini.
Situs investasimandiri.com bukanlah situs pishing karena menyertakan keterangan bahwa situs tersebut tidk ada hubungannya dengan Bank Mandiri, dan saya tidak berkata bahwa saya menuduh apapun dari situs tersebut.
Akan tetapi, pesan saya, perhatikan baik-baik dimana anda berada, sebelum masuk ke dalam suatu situs, terutama yang berhubungan dengan keuangan.
Selanjutnya, artikel ini hanyalah untuk anda agar lebih waspada dalam internet. Seperti sebilah pisau, dapat digunakan untuk membunuh orang, dan juga dapat digunakan untuk mengupas apel yang enak. Gunakanlah internet dengan bijaksana, sebijaksana anda menyayangi istri anda.
Semoga Bermanfaat
No comments:
Post a Comment