Pernahkah anda melihat promosi yang tidak sesuai dengan gambar? Mungkin KFC adalah salah satu yang berpromosi tetapi tidak sesuai gambar. Gambar tersebut diambil dari website resmi KFC Indonesia
Mengapa?
Ceritanya demikian, ketika melihat iklan besar di tengah kota, cukup menarik ada tulisan “SUPER DOUBLE RP. 20.000”. Apa yang anda lihat? Seperti gambar di atas, pikiran anda akan memberikan spesifikasi sebagai berikut
- 2 Buah Frestea
- 1 Buah Paha bawah
- 1 buah Dada / 1 buah Paha atas (Kurang jelas, karena tertutup paha Bawah)
- 2 Buah Nasi
Akan tetapi, tahukah anda bagaimana prakteknya di lapangan? Mari kita buktikan iklan tersebut
Pada suatu ketika, dipesanlah paket Super Double, seperti terlihat pada nota “S. COM DBLE HC” seharga 20.000 belum termask PPN. Kira-kira apa yang keluar? Akankah sesuai gambar iklannya?
Well, ternyata tidak seperti yang diharapkan… Yang keluar adalah Dada dengan SAYAP, dimana SAYAP tersebut tidak BOLEH ditukarkan dengan paha bawah seperti iklannya. Sebelumnya telah diminta untuk diminta PAHA BAWAH dan DADA seperti di iklan, namun sang kasir mengatakan “Di sini tidak bisa seperti itu”. Fair enough?
No comments:
Post a Comment