Monday, July 7, 2008

Tips Cara Mengetes PATA2USB / SATA2USB

Anda pasti tahukan kabel Pata2USB / Sata2 USB. Kabel ini digunakan untuk mengubah koneksi pata / sata dari HDD ke USB. Pada harddisk 3,5” selain kabel tersebut juga dibutuhkan kabel power yang telah disertakan dalam 1 paket penjualan. Sedangkan pada HDD 2,5” cukup kabel data saja. Pada saat anda membeli kabel tersebut anda mungkin akan diberi garansi yang sangat singkat. Tapi anda juga ragu apakah kelak tool ini berfungsi normal.

Berikut ini adalah cara mengetesnya. Yang dibutuhkan adalah satu harddisk dan komputer / notebook untuk mengetes. Caranya tancapkan HDD pada kabel tersebut. Kemudian tancapkan kebel ujung satunya ke PC / laptop. Booting ke Windows. Pastikan HDD anda dikenali. Nah ini adalah kuncinya. Jalankan – Start – Run, ketik cmd tekan Enter. Kemudian jalankan chkdsk <drive>: /r /f /v /x pada command prompt. Drive adalah huruf drive tersebut dikenali di Windows. Jika chkdsk selesai dalam waktu yang wajar (ini memang agak lama karena surface juga discan), maka dapat dipastikan kebel SATA2USB / PATA2USB anda baik-baik saja. Tapi jika chkdsk tidak selesai / lamaaaaaaaaaaaaaaaaa sekali tidak ada kemajuan, maka kembalikan saja kabel tersebut dan mintalah ganti baru.

Pengalaman penulis, kabel merek R-Drive bagus. R-Drive II untuk Pata2USB dan R-Drive III untuk SataPata2USB. Sayangnya waktu penulis mau membeli kabel untuk SATA2USB, penulis tidak dapat menemukan R-Driver III. Penulis terpaksa membeli kabel Sata2Usb tanpa merek. Sayangnya setelah garansi toko habis, penulis baru menemukan cara ini. Setelah dicoba ternyata kabel sata2usb penulis tidak dapat menyelesaikan chkdsk. Selain itu pada saat penggunaan terbukti kabel tersebut tidak stabil dan suka mengacau. Penulis pernah punya R-Drive II untuk Pata2Usb dan sudah lulus chkdsk diatas. R-Drive II ternyata memang handal dan stabil. Dari kesimpulan diatas dapat disimpulkan bahwa kesuksesan test chkdsk mempengaruhi kestabilan pemakaian kabel ini. Berikut ini adalah gambar dari 2 kabel tersebut:

CIMG2772

Gambar 1. R-Drive II yang lulus tes chkdsk

CIMG2773

Gambar 2. Sata2Usb tanpa merek yang tidak lulus tes chkdsk

No comments:

Post a Comment