Friday, June 6, 2008

Pengguna TELKOMSEL FLASH UNLIMITED Harap Hati-Hati

WARNING !!!!
Jangan pernah "perkosa" Kartu Hallo anda sebelum ada CONFIRMATION dari pihak Telkomsel, bahwa paket INTERNET UNLIMITED telah aktif, atau anda akan mengundang debt collector ke rumah anda. Secara default, CS Telkomsel selalu mengatakan aktivasi membutuhkan 1x24 jam. But who knows? Pastikan dengan kepala, mata dan telinga anda sendiri.

Mengapa judulnya terkesan "anarkis" atau bersifat "warning"? Karena saya sempat deg-degan mendengar beberapa pernyataan CS Telkomsel yang "agak" berlainan dan tidak memberikan informasi sepenuhnya. Beberapa pernyataan yang saya dapatkan dari beberapa CS adalah sebagai berikut
  1. Saudari Linda (Hari H)
    adalah tempat dimana saya mengaktifkan Paket Telkomsel Unlimted Basic Rp. 125.000 (Begitu mereka secara lengkap menyebutnya). Proses aktivasi berlangsung 1x24 jam
  2. CS 111 (Lupa namanya, H+1)
    Menyebutkan bahwa Telkomsel Unlimited 125.000 saya telah aktif dan dapat digunakan. Seiring dengan pernyataan CS ini, saya menggunakan akses internet saya di HP 6600 yang notabene menggunakan GPRS, dan ternyata berhasil dan dapat diakses oleh HP saya. Saya tidak ada perasaan ragu ataupun curiga untuk menggunakan layanan "UNLIMITED" tersebut.
  3. Saudari Linda (H+2)
    Memberi tahu bahwa saya harus mengaktifkan Flash dengan cara mengirim "FLASH" ke 3636. Hal ini membuat saya deg-degan, karena saya telah menggunakan akses GPRS pada H+1 tanpa mengiris FLASH ke 3636. Hal ini membuat saya berasumsi, kalau saya tidak melakukan hal tersebut, maka saya harus membayar seluruh biaya data saya yang telah saya akses pada hari H+1.
    Pada hari ini juga, saya mendatangi saudari Linda di kantornya, dan beliau mengatakan bahwa APABILA KARTU SAYA TELAH DAPAT MENGAKSES INTERNET, MAKA SAYA TIDAK PERLU MENGETIKKAN 'FLASH' KE 3636.
  4. Saudara Ridwan H+3
    Setelah lama menelepon pada jam manusia beraktifitas, saya menelepon saudara Ridwan pada H+3 menjelang fajar. Saya berbicara panjang lebar dengan saudara Ridwan. Beliau menjelaskan secara lengkap, BAHWA setting paket internet Unlimited harus menggunakan APN : INTERNET atau TELKOMSEL. Saya terkejut sekali dan merasa mau marah, jangan-jangan setting saya secara default adalah "FLASH" sehingga saya harus membayar TIME-BASED dan paket UNLIMITED saya jadi tidak berarti.
    Untunglah setelah saya cek, UNTUNGLAH, setting APN saya adalah TELKOMSEL. Beliau memperingatkan, bahwa jika menggunakan APN Flash, maka otomatis saya akan terkena TIME-BASED internet. Kemudian juga beliau juga membantu saya setting internet secara benar di HP K610i saya.

Dari fakta-fakta tersebut di-atas, muncullah sebuah konklusi :

  1. FLASH ataupun PAKET INTERNET UNLIMITED sangatlah rancu !!! Why? Perhatikan gambar berikut

    Flash

    Halaman tersebut adalah saya dimana membaca HOT OFFERING yang ditawarkan TELKOMSEL berupa paket UNLIMTED BASIC. Akan tetapi, di sebelah kiri (tanda panah), saya membaca bahwa paket unlimited tersebut adalah bagian dari TELKOMSEL FLASH, mengapa? Tidak perlu saya jelaskan !!! Tulisan Hot Offering berada di BAWAH menu "Telkomsel Flash", sehingga seolah-olah HOT OFFERING ADALAH BAGIAN DARI TELKOMSEL FLASH.
  2. Kenyataan bahwa APN harus mengarah ke "TELKOMSEL" ataupun "INTERNET", tidak pernah saya terima sampai dengan saudara Ridwan (H+3) menjelaskan saya melalui telepon ! (Kalau gitu, mending saya berdalih bahwa tidak ada info lengkap, untuk tidak membayar tagihan saya?)
  3. Telkomsel memang penuh tipuan tidak jelas, MENGAPA? Baca baik-baik lagi butir 1 dan 2. JIKA SEANDAINYA SAYA SECARA TIDAK SENGAJA mengisi APN dengan FLASH, apa yang terjadi? Saya terkena semacam "PHISING" dari Telkomsel yang sangat merugikan saya. Selain itu !!! Walaupun anda menggunakan paket UNLIMITED, apabila anda mengecek dengan HALLO CEK dengan menekan *887#, maka pemakaian anda juga akan tertera. Akan tetapi, semua CS TELKOMSEL telah mengatakan, bahwa informasi tersebut TUMPANG TINDIH dan pada akhirnya, semua pemakaian data akan direstitusi. LAGI-LAGI SEBUAH MIS-INFORMATION KAN? !!! Bagaimana jika seandainya saya memakai APN : Flash? Flash juga layanan DATA.Lain ceritanya, dan dipastikan saya akan memboikot Telkomsel karena saya merasa dirugikan.

Kesimpulan saya : HATI-HATILAH !!! Tanyakan secara jelas dan bila perlu rekamlah semua pembicaraan agar apabila suatu saat ada kesalahan yang kita lakukan tanpa kita sengaja ataupun kesalahan yang dikarenakan tidak adanya informasi yang cukup jelas dari pihak TELKOMSEL, kita mempunyai bukti kuat tersebut ! DAN ! Bacalah lagi dengan seksama, karena sebenarnya, APN tersebut telah dijelaskan di halaman HOT OFFERING tersebut, yang sayangnya tidak dijelaskan dengan baik oleh CS Telkomsel kepada saya.

Flash 2

Selain itu saya juga ingin menyampaikan kekecewaan saya, karena saya telah ke kantor TELKOMSEL di PTC, SURABAYA, ternyata mereka tidak BISA mengeset HP saya dengan LAPTOP saya untuk menggunakan paket unlimited tersebut dengan alasan "BELUM ADA TRAINING". Saksi yang mendengar juga ada, dan saya pastikan ini adalah valid ! Bukannya saya tidak bisa setting sendiri, tetapi saya cukup "TAKUT" dengan informasi yang selalu saja saya rasa kurang jelas dari CS Telkomsel. Sehingga saya ingin meminta setting dari CS Telkomsel sendiri, sehingga apabila ada kesalahan, saya bisa terbebas dari kesalahan teknikal tersebut.

Kemudian saya meminta print out manual untuk setting HP SE-LAPTOP, printoutnya pun cukup mengecewakan. Selain ada halaman yang hilang, informasi yang saya dapatkan tidak cukup jelas. Alhasil, saya mencoba-coba sendiri, dan sekarang bisa konek dengan PAKET UNLIMITED tersebut, tetapi !!!!! Koneksinya tidak lebih bagus dari TELKOMNET INSTANT. Mengapa saya tidak komplain? Jika saja saya membawa kamera, bisa anda saksikan betapa LAMANYA SAYA DITAHAN oleh 111. Selama 20 menit lebih, tidak ada yang mengangkat telepon saya, dan saya pun telah lelah menekan angka 1 (Tekan 1 Untuk Menunggu) lebih banyak dari jumlah jari yang saya miliki !!!

Inilah telkomsel dengan HOT OFFERINGNYA yang bisa membuat HOT otak para pelanggannya. Tidak percaya?

Saran : Tanyakanlah segala aspek dari berbagai sudut, agar anda tidak menjadi korban kesalahan informasi ataupun kurangnya informasi. Selamat Berjuang !

Tips : Pemilihan APN "FLASH" ataupun "TELKOMSEL" dan "INTERNET" akan berakibat berbedanya pembebanan biaya, berhati-hatilah dalam men-setting.

1 comment:

  1. Hm.. saya awalnya juga terkejut liat *888# menampilkan angka 6-jutaan (nyaris aja anak saya jadi yatim, gara-gara bapak nya jantungan..). Setelah nelpon 111 dan menunggu dengan waktu yang nyaris sama baru lah saya tahu...

    ReplyDelete